"Apa artinya bahwa Firman telah menjadi manusia (Yohanes 1:14)?"
Kata Firman digunakan dengan cara-cara yang berbeda di dalam Alkitab. Dalam
Perjanjian Baru, ada dua kata Yunani yang diterjemahkan "firman": rhema dan logos. Kedua kata Yunani ini memiliki
arti yang sedikit berbeda. Rhema biasanya berarti "firman yang diucapkan"
Contohnya, dalam Lukas 1:38, ketika malaikat memberitahu Maria bahwa dia akan
menjadi ibu dari Putra Allah, Maria menjawab, "Sesungguhnya aku ini adalah
hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataan[rhema]mu itu."
Logos, memiliki arti yang lebih luas dan lebih filosofis. Kata logos adalah istilah yang digunakan dalam Yohanes 1. Biasanya menyiratkan keseluruhan pesan, dan digunakan terutama untuk menyatakan pesan Tuhan kepada umat manusia. Misalnya, Lukas 4:32 mengatakan bahwa, ketika Yesus mengajar orang-orang, "Mereka takjub mendengar pengajaran-Nya, sebab perkataan[logos]-Nya penuh kuasa." Orang-orang kagum bukan hanya pada kata-kata tertentu yang Yesus ucapkan tetapi kagum pada seluruh perkataan-Nya.