Wabah virus corona VS Penggunaan Mazmur 91

Apa kabar pembaca Pesan Injil sekalian?

Di masa isolasi karena virus corona sekarang ini, kami berharap anda semua dalam keadaan sehat dan tetap berada dalam perlindungan kasih Tuhan.


Image courtesy of  https://www.wrcbtv.com/story/41615640/wuhan-coronavirus-is-it-safe-to-travel


Sehubungan dengan sedang mewabahnya virus corona yang dengan sangat cepat telah menyebar dan berimbas global, artikel ini kami posting untuk menanggapi kecenderungan sekelompok orang Kristen yang menggunakan Mazmur pasal 91 secara salah untuk 'menolak' wabah virus corona ini.

Sumber tanggapan ini adalah dari kotbah Pdt. Budi Asali, M.Div., yang menunjukkan bahwa penggunaan Mazmur 91 untuk tujuan menolak virus corona adalah salah, dan membuktikan kekuatan argumen ini dengan meneliti Mazmur 91 dengan bukti-bukti Alkitabiah.


Berikut cuplikan dari kotbah tersebut:


Penggunaan Mazmur 91 secara salah.

Begitu banyak orang Kristen yang karena salah mengerti tentang Mazmur 91 ini, lalu menggunakannya secara salah berkenaan dengan virus corona, sehingga justru bisa makin membahayakan wabah virus corona ini.

Sebetulnya ada beberapa wabah seperti ini, yang bisa menyebabkan wabah virus corona makin mengganas, yaitu:

1) Sikap terorist / sengaja menularkan.
Beberapa waktu yang lalu tersebar di WA seorang perempuan terekam dalam lift dimana ia sengaja batuk dan batuknya ditujukan pada tombol-tombol dalam lift itu.

2) Sikap tak peduli.
Saya membaca tentang 2 pengemudi gojek yang diduga terkena virus corona dan mereka lari.

3) Sikap ‘berserah kepada Tuhan’.
Ini menjadi seperti orang yang adalah seorang fatalist / hyper-Calvinist.

4) Analisa yang tidak cermat sehingga akhirnya terlalu mengentengkan virus corona ini.


Tetapi yang ingin saya tekankan dalam khotbah hari ini, adalah sikap merasa aman yang salah, yang disebabkan karena salah pengertian tentang ayat-ayat yang dianggap sebagai menjanjikan perlindungan Tuhan dalam Alkitab. Salah satunya yang paling populer, dan paling banyak digunakan dalam kasus ini adalah Mazmur 91.

Memang dibaca sepintas lalu, Maz 91 ini kelihatannya menjanjikan perlindungan mutlak / total bagi orang Kristen terhadap bencana apapun, termasuk wabah virus corona ini, dan karena itu orang Kristen dianggap pasti aman.

Tetapi benarkah Mazmur 91 ini menjajikan perlindungan mutlak/total bagi orang Kristen terhadap bencana apapun?

Baca kotbah selengkapnya dengan mengklik link inimakalah kotbah




Tidak ada komentar:

Posting Komentar